Koordinasi Pemetaan Labkesmas Tingkat Regional (InPuls) Regional 5 DIY dan Provinsi Jawa Tengah

Foto : Tim Balai Labkesmas Banjarnegara dalam pertemuaan pemetaan Labkesmas tingkat regional 18-20 September 2024 di Yogyakarta

Balai Labkesmas Banjarnegara mengikuti pertemuan Koordinasi Pemetaan Labkesmas Tingkat Regional (InPuls) Regional 5 DIY dan Provinsi Jawa Tengah pada Rabu sampai jumat tanggal 18-20 September 2024 di The Alana Hotel & Conference Center Malioboro Yogyakarta.

Pertemuan ini dihadiri oleh peserta dari Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota di Wilayah DIY & Jawa Tengah, BLK dan PAK Provinsi Jawa Tengah, BLKK DIY, UPT Labkesda Kabupaten/Kota di Wilayah DIY & Provinsi Jawa Tengah, Tim Supervisi dan Pendampingan Penyelenggaraan Labkesmas Ditjen Kesmas, Kepala BB Labkesmas Yogyakarta, Kepala Balai Labkesmas Magelang, dan Kepala Balai Labkesmas Banjarnegara beserta tim.

Rangkaian kegiatan ini meliputi: pembukaan, pemaparan materi, diskusi kelompok Identifikasi Fungsi dan Permasalahan Labkesmas yang kemudian akan dipaparkan pada masing-masing kelompok, Verifikasi usulan InPuls, diskusi rencana supervisi dan OJT, penyusunan Rencana Tindak Lanjut, dan yang terakhir adalah penandatanganan RTL.